Bappenas menyelenggarakan webinar Rencana Aksi Daerah Penyandang Disabilitas: Inisiatif Pembangunan Inklusif Disabilitas di Tingkat Daerah pada Kamis, 30 September. Webinar menjadi sarana Bappenas dalam menyosialisasikan telah terbitnya Rencana Aksi Nasional Penyandang Disabilitas (RAN PD) yang disertai Panduan Pembentukan Rencana Aksi Daerah Penyandang Disabilitas (RAD PD).
Kepala Bappeda Prov. Kalsel, Nurul Fajar Desira, turut menjadi narasumber dalam webinar tersebut dengan membawakan paparan mengenai Pelaksanaan Pembangunan Inklusif Disabilitas di Kalimantan Selatan. Pak Fajar menyampaikan bahwa upaya pemenuhan hak penyandang disabilitas (PD) di Kalimantan Selatan telah dijalankan sejak 2019. Dua di antaranya dengan mengeluarkan Perda Kalsel No. 4/2019 tentang Perlindungan dan Pemenuhan Hak PD, serta renovasi seluruh kantor Pemerintah Daerah yang ramah PD.
Terkait RAD PD, Pak Fajar menyampaikan bahwa Pemprov Kalsel sedang dalam tahap proses penyusunan draft Pergub RAD PD 2022-2026. Draft tersebut direncanakan rampung pada Maret 2022.Selain, Pak Fajar, turut menjadi narasumber dalam webinar tersebut adalah perwakilan dari Bappenas, Kementerian Dalam Negeri, Kedutaan Australia, Pemprov daerah lain dan beberapa Lembaga Swadaya Masyarakat.